Hiburan

Profil Sridevi, Pemenang DA 5 Indosiar Tadi Malam

×

Profil Sridevi, Pemenang DA 5 Indosiar Tadi Malam

Sebarkan artikel ini
Serli Artika Sridevi, pemenang D'Academy 5 Indosiar

Jakarta, Beritabulukumba.com – Sridevi Prabumulih menjadi pemenang ajang musik Dangdut Academy 5 atau DA 5 yang digelar Indosiar, semalam Senin 12 Desember 2022.

Pada babak grand final episode Konser Kemenangan, Sridevi Prabumulih mengungguli Eby Bima.

P R O M O S I
Pilih & KLIK MOBILNYA UNTUK INFO PROMO

Di klasemen akhir, Sridevi mendulang 51 persen perolehan sms atau voting yang digelar Indosiar.

Baca Juga: Live Streaming Grand Final DA 5 di Indosiar, Eby atau Sridevi Juara

“Terima kasih kepada yang telah mendukung Sridevi yang tak bisa saya sebut satu-satu,” ujar Sridevi.

Sridevi merupakan bintang dangdut berusia muda asal Prabumulih, Sumatera Selatan.

Meski masih berusia 14 tahun namun kualitas suara gadis cantik kelahiran Prabumulih, 3 September 2008 ini tak diragukan.

Baca Juga: Berikut Perbedaan GB Whatsapp dan WhatsApp Resmi

Sridevi yang memiliki nama lengkap Serli Artika Sridevi telah berprestasi di berbagai perlombaan tarik suara.

Seperti juara 1 Dangdut Fantastic Record Sumsel 2018, juara 1 lagu dangdut Fantastic Record Palembang 2020 dan juara 1 lagu daerah Kota Prabumulih 2020.

Biodata Sridevi DA 5:

Nama lengkap: Serli Artika Sridevi
Nama panggung: Sridevi
Kota asal: Prabumulih, Sumatera Selatan

Tanggal lahir: 3 September 2008
Umur: 14 tahun
Agama: Islam

Orangtua: David Atmaja (ayah) dan Lesiana Devi (ibu)
Pendidikan: SMP
Akun Instagram: @da5_sridevi03