Inilah jadwal dan klasemen MotoGP sebelum balapan (race) di sirkuit Le Mans Bugatti, Maine, Prancis musim 2015. Sesuai jadwal Trans7, race MotoGP Prancis ditayangkan secara langsung hari Minggu ini, tanggal 17 Mei 2015 pukul 19:00 WIB.
Jika melihat klasemen sementara MotoGP 2015, rider Yamaha Valentino Rossi berada di tempat tertinggi. The Doctor, julukan Rossi mengoleksi 82 poin. Rossi dibayang-bayangi pebalap Ducati, Andrea Dovizioso dengan 67 poin. Sedangkan Lorenzo dan Marquez di peringkat 3 dan 4 masing-masing 62 dan 56 poin.
Race MotoGP Le Mans diprediksi memanas. Hal itu ditandai dengan persaingan puncak klasemen dan hadirnya kembali Dani Pedrosa pada balapan seri kelima tersebut.
Sesi kualifikasi pertama (Q1) akan digelar Sabtu 16 Mei 2015 pukul 19.10 WIB yang dilanjutkan Q2 pada 19.35 WIB. Hasil kualifikasi kedua akan menentukan pebalap yang meraih pole position.
Klasemen update MotoGP 2015:
[table]
No,Rider,Bike,Ngr,Poin
1,Valentino ROSSI,Yamaha,ITA,82
2,Andrea DOVIZIOSO,Ducati,ITA,67
3,Jorge LORENZO,Yamaha,SPA,62
4,Marc MARQUEZ,Honda,SPA,56
5,Andrea IANNONE,Ducati,ITA,50
6,Cal CRUTCHLOW,Honda,GBR,47
7,Bradley SMITH,Yamaha,GBR,36
8,Aleix ESPARGARO,Suzuki,SPA,31
9,Pol ESPARGARO,Yamaha,SPA,26
10,Maverick VIÑALES,Suzuki,SPA,20
11,Danilo PETRUCCI,Ducati,ITA,19
12,Scott REDDING,Honda,GBR,13
13,Yonny HERNANDEZ,Ducati,COL,12
14,Dani PEDROSA,Honda,SPA,10
15,Hector BARBERA,Ducati,SPA,10
16,Jack MILLER,Honda,AUS,6
17,Hiroshi AOYAMA,Honda,JPN,5
18,Nicky HAYDEN,Honda,USA,3
19,Loris BAZ,Yamaha Forward,FRA,2
20,Alvaro BAUTISTA,Aprilia,SPA,2
21,Stefan BRADL,Yamaha Forward,GER,1
[/table]