PEKANBARU,BB – Aksi nekat Mario Steven Ambarita menyusup ke Garuda Indonesia hingga terbang dari Pekanbaru ke Jakarta membuat heboh. Bahkan berita ini menjadi trending topik di sosial media seperti FB.
Bukan main, Mario Steven Ambarita berhasil lolos masuk ke bandara lalu naik ke rongga roda belakang pesawat Garuda. Melalui FB, Mario Steven Ambarita menulis status sebelum dan sesudah sampai di Jakarta. Ia turun dengan kondisi lesuh. Bahkan telinga mengeluarkan darah.
“Masih jaman nakal? Sekarang sudah harus berpikir gimana buat orangtua bisa bangga sama kita!!! Bisa bikin orang tua tersenyum itu ibadah di tahun 2015 ini mas bro,” tulis Mario sebelum menyusup.
Bahkan setelah menyusup, Marion bahkan merasa bangga tiba di Jakarta. Ia juga mengabarkan ibunya bahwa dirinya jadi “artis” dadakan.
“Mamak aku sekarang dah ada di Jakarta. Terkenal sekarang aku ma,” tulis di akun FB Mario Steven Ambarita Part II, Rabu 8 April 2015.