JAKARTA,BB – Sejumlah lembaga survei menggelar quick count atau perhitungan cepat. Hasil quick count delapan daerah akan tayang secara update melalui halaman liputan6.com, SCTV dan Indosiar siang ini.
Delapan Pilkada serentak tersebut adalah Depok (Cyrus Network), Medan (Indo Barometer), Sulawesi Utara (Indo Barometer), Kalimantan Tengah (Indo Barometer), Belitung Timur (Cyrus Network), Karawang (Cyrus Network), Jambi (Indo Barometer) dan Cianjur (Cyrus Network). Menurut informasi, liputan6.com mulai menayangkan hasil quick cout pukul 13:00 WIB.
Seperti diketahui, KPU baru saja merilis halaman resmi perhitungan cepat pada Pilkada serentak bernama SITUNG, di sini. Halaman ini memuat update hasil pilkada semua daerah di Indonesia. Sedikitnya 269 daerah yang meliputi 9 provinsi, 224 kabupaten, dan 36 kota yang akan menggelar pesta demoktrasi hari ini.
Liputan6.com bekerja sama dengan Indo Barometer dan Cyrus Network menggelar penghitungan cepat atau quick count hasil pencoblosan di 8 daerah. Quick count akan ditampilkan pada halaman utama Liputan6.com mulai pukul 12.00 WIB pada Rabu 9 Desember 2015.
1. Depok (Cyrus Network)
2. Medan (Indo Barometer)
3. Sulawesi Utara (Indo Barometer)
4. Kalimantan Tengah (Indo Barometer)
5. Belitung Timur (Cyrus Network)
6. Karawang (Cyrus Network)
7. Jambi (Indo Barometer)
8. Cianjur (Cyrus Network)