Bulukumba, Beritabulukumba.com – Jika tak ada aral melintang, Bupati dan Wakil Bupati Bulukumba untuk periode 2025-2030 akan buka puasa bersama warga di kawasan Pantai Merpati, Senin 3 Maret 2025.
Kegiatan yang digelar Pemkab ini untuk menjalin silaturahmi antar warga dan masyarakat.
Ini adalah pertemuan perdana Bupati Andi Muchtar Ali Yusuf atau Andi Utta bersama warga sejak dilantik di periode kedua.
Setelah pelantikan bulan lalu, Andi Utta langsung mengikuti retret di Akmil Magelang bersama ratusan kepala daerah lain.
“Hari ini (Senin) Pemkab mengundang kepada masyarakat untuk hadir di buka puasa bersama di Pantai Merpati,” kata Andi Ayatullah Ahmad, Kabid Humas Diskominfo Bulukumba.
Wabup Bulukumba Andi Edy Manaf juga akan hadir di kawasan destinasi yang baru rampung dalam penataan itu.
“Jadi tujuannya sebagai ajang silaturahmi, buka puasa bersama untuk masyarakat,” kata Andi Ullah, sapaanya.
Menurutnya kegiatan akan dimulai pada pukul 15.30 WITA dan berlangsung hingga waktu berbuka puasa.
Bupati Bulukumba, Andi Muchtar Ali Yusuf, juga akan memberikan sambutan perdana setelah kembali menjabat.
Andi Utta telah mengimbau masyarakat untuk tidak melakukan penjemputan berlebihan dan arak-arakan.
Hal itu dikemukakan Andi Utta melalui pesan WhatsApp menanggapi adanya rencana aksi penjemputan.
“Dilarang arak-arakan, langsung ketemu di Pantai Merpati jam 5,” kata Andi Utta. ***