Scroll untuk Melanjutkan
News

Netizen Bilang Herman Mangga Tinggal di Liukang Loe

Avatar photo
×

Netizen Bilang Herman Mangga Tinggal di Liukang Loe

Sebarkan artikel ini

Herman Mangga Liukkang LoeBULUKUMBA,BB – Kabar penyanderaan WNI yang diduga warga Bulukumba Sulsel akhir-akhir ini jadi perbincangan netizen. Hingga saat ini identitas WNI yang disandera pria bersenjata di Perairan Sabah Malaysia itu masih simpang siur.

Pihak Polres dan Pemkab Bulukumba juga turut mencari tahu identitas warga yang juga santer diberitakan media nasional maupun media asing itu. Beberapa netizen di akun BeritaBulukumba mengatakan Herman Mangga berasal dari Pulau Liukang Loe, Kecamatan Bonto Bahari, Bulukumba.

P R O M O S I
Pilih & KLIK MOBILNYA UNTUK INFO PROMO

Seperti yang ditulis Akun Facebook Surianty bin Basri pada Senin malam 8 Agustus 2016. Menurutnya Herman bin Mangga itu warga Liukang Loe. “Herman bin mangga ini orang Liukang Loe. Semoga scptx dia bz ditemukan,”tulisnya. “Orang Liukang Loe itu kasian,”tambah akun Rikho Danger.

Beberapa netizen turut mendoakan agar Herman segera bebas dari penyanderaan. Seperti diberitakan, Herman disandera oleh kelompok bersenjata. Dua rekannya sudah dibebaskan dan ditugasi menyampaikan permintaan tebusan oleh penyandera.